0062 8119985858 info@sarahbeekmans.co.id

“Patience is not passive, it is focused strength.”

 

Saya kembali merenung. Mungkin yang ia maksud bukan tentang kapan harus bergerak, tetapi kapan harus percaya pada process. Selama kita melakukan bagian kita dengan sabar, akan ada saatnya jalan itu terbuka dengan sendirinya.

 

Kesempatan tidak selalu perlu dikejar. Ada yang datang tepat saat kita berhenti memaksa.

 

Ferry mulai memperlambat laju. Getar machinenya berubah, lebih berat dan lebih dekat ke darat. Garis pantai kini bukan lagi bayangan. Ia hadir dengan bentuk yang utuh,  lengkap dengan suara dan aroma yang mulai dikenali.

 

Kami meninggalkan deck hampir bersamaan. Mereka merapikan ransel masing-masing dan percakapan kecil yang tadi menemani perjalanan perlahan menutup dirinya sendiri.

 

“Maybe we’ll see you in Mentawai. ” kata tourist laki-laki itu sambil tersenyum ke arah Sophie. Bukan janji tentunya, tapi lebih seperti kemungkinan yang dibiarkan terbuka.

 

Sophie membalas senyum itu. “Maybe.” jawabnya ringan, tanpa perlu memastikan apa pun.

 

Kami berpisah di ujung deck. Saya, Nigel, Chloe dan Sophie menuruni tangga menuju restaurant dan menghampiri Chris yang sudah menunggu dengan secangkir coffee di tangannya.

 

“What is meant to fit does not need to be chased.”

Part 30.

Bagikan ini:
error: Content is protected !!