0062 8119985858 info@sarahbeekmans.co.id

 

“To hold gently is to remember that even what cannot stay still matters.”

 

Sophie masih menatap bunga kangkung lautnya lama, seakan mencari arti di balik kelopak ungu yang mulai kehilangan warna. Ombak di kejauhan tetap berulang dan menghapus jejak kami tanpa sisa.

 

Mungkin begitulah cara waktu bekerja yaitu dengan menyapu tanda-tanda yang pernah ada namun tidak pernah benar-benar menghapus makna dari apa yang sudah terjadi.

 

Saya melihat Sophie menggenggam bunganya lebih erat, seolah kerapuhannya membuatnya semakin perlu dijaga. Cahaya bulan jatuh tipis di wajahnya dan berpadu dengan sorot matanya yang berkilat tenang.

 

Ia mengangkat bunganya ke arah cahaya bulan lalu menatapnya lama seakan ingin mengingat bentuknya sebelum kelopaknya hancur. Kami membiarkan keheningan menemani tanpa perlu dipaksa dengan kata-kata, cukup dirasakan.

 

Malam itu, laut tetap berdenyut, bintang-bintang bertebaran dan malam seakan berbisik halus bahwa sesuatu yang singkat tidak pernah sia-sia, justru sering kali di situlah tersimpan salah satu keindahan hidup.

 

Angin laut berembus pelan, menyusup di antara rambut dan lipatan baju sementara cahaya bulan menaburkan cahaya perak di setiap gelombang ombak.

Saya melirik Sophie yang masih menggenggam bunga kangkung lautnya  dan dalam diam ia belajar bahwa kadang moment singkat bisa menetap paling lama di hati.

“To hold something gently is to give meaning even when it cannot stay.”

Part 9.

 

Bagikan ini:
error: Content is protected !!