Saatnya Anda memikirkan tempat dengan udara terbersih di Inggris. Lupakan sementara mengenai kolam renang dan pantai pribadi, yang di inginkan sekarang adalah tempat dengan nol polusi pada liburan Anda. Oleh karena itu ini adalah daftar lima tempat paling bersih di Inggris untuk berlibur.
Seperti kita tahu bahwa dengan sedikit udara segar akan membantu kesehatan dan kesegaran tubuh, tetapi dengan polusi pada tingkat kritis di seluruh negeri di mana pun itu makan akan semakin sulit untuk menemukan tempat dengan udara bersih untuk bernafas.
Penelitian yang di lakukan oleh Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO tahun lalu mengungkapkan bahwa 44 dari 51 kota dan kota di Inggris merupakan pusat dari polusi, dengan udara di tempat-tempat tersebut dianggap terlalu berbahaya untuk bernafas.
Itulah sebabnya para pencinta liburan harus tahu lebih banyak kemana mereka harus memilih lokasi liburan di Inggris yang tentunya tetap masih memiliki udara bahkan jika bisa dengan udara paling bersih.
Jika saat ini Anda berencana untuk melakukan atau merencanakan perjalanan Anda berikutnya, berilah tubuh Anda istirahat yang cukup di lingkungan udara yang bersih dengan mengunjungi tempat-tempat liburan dengan udara paling bersih di Inggris.
Dafta Tempat dengan Udara Terbersih di Inggris
1.Bude, Cornwall
Resor tepi pantai yang kecil namun tempat dan udaranya yang sangat sempurna. Bude adalah tempat yang bisa Anda kunjungi untuk romansa, liburan keluarga, dan segala kegiatan lainnya.
Tempat ini terkenal karena pantainya yang sangat indah dan garis pantai yang tak kalah menakjubkan. Di Bude, ada banyak tempat yang memiliki beberapa keindahan tersembunyi termasuk kebun yang hilang, istana, kayak, dan masih banyak lagi pilihan lainnya. Tidak akan habis waktu untuk membahas dan menjelajahi tempat indah ini.

Bude
- Windermere, Cumbria
Tempat ini terletak di jantung Lake District dan dikelilingi oleh pemandangan yang indah. Jangan lupa untuk menyertakan sepatu bot Anda jika ingin berjalan dan menjelajahi tempat indah.
Ada beberapa jalan yang cukup menanjak terutama yang menuju bukit namun pendakian di jalanan yang terjal sebanding dengan udara segar yang bisa Anda rasakan. Tempat ini terletak hanya satu mil jauhnya dari pusat air terbesar di Inggris yang biasa disebut Windermere, di mana Anda dapat menyewa perahu dan mencoba beberapa tantangan olah air yang ada di sana.

Windermere
- Tenby, Wales
Kota pelabuhan kecil yang cantik ini memiliki garis pantai berpasir yang panjangnya bermil-mil yang cocok bagi Anda untuk berjalan-jalan sambil menikmati mentari pagi atau matahari yang akan terbenam.
Resor ini sangat cantik dan sangat instagramable , di saat Anda menapakkan kaki ke tempat ini, udara segar menyambut Anda. Selain itu ketika Anda datang, seakan di sambut dengan rumah-rumah berwarna-warni, pub dan hotel yang juga turut berbaris di kota dan jalan-jalan berbatu.

Tenby
Daftar tambahan Tempat dengan Udara Terbersih di Inggris
- Whitby, Yorskhire
Di saat pengunjung baik penduduk lokal mampun turis yang datang mengunjungi resor tepi pantai tradisional Whitby, perjalana liburan tidak akan sama jika Anda belum mencicipi ikan dan keripiknya yang terkenal tersebut.
Selain itu jika Anda pencinta dan suka tertantang dengan sesuatu yang mungkin menyeramkan bagi orang lain tapi bagi Anda tidak, silakan mengunjungi Haunty Abbey yang terkenal angker yang teapt bertengger di tebing dan yang mengilhami Brak Stoker untuk menciptakan film Dracula.
Anda berani menerima tantangan tersebut ? Jika tidak, tidak apa, berjalan menikmati indahnya suasana dan pemandangan yang indah di temani kesegaran udara sungguh tak bisa di ungkapkan dengan kata-kata.

Whitby
- Bideford, Devon
Bideford dari kejauhan memberikan nuansa yang berwarna pastel. Kota pelabuhan bersejarah di Selatan-Barat Inggris, adalah tempat yang bagus untuk semua keluarga, ditambah udaranya berkualitas baik. Selain menikmati kesegaran udara, Anda juga bisa naik rollercoaster yang terbesar di Devon jika Anda berani. Selamat berlibur di tempat dengan udara terbersih di Inggris

Bideford


